Sunday, May 22, 2011

Nyeri Pada Perut Dan Cara Mengatasinya

Penyakit nyeri ini datang dan pergi dalam periode panjang. Rasa nyeri ini bisa disebabkan dengan berbagai hal. Ada rasa nyeri yang biasanya terpusat pada perut bagian yang paling bawah, yang kadang hilang setelah BAB. Hal-hal tersebut biasanya diikuti dengan sembelit. Sembelit disebabkan karena kurang makan makanan yang mengandung serat dan kurang minum, yang sebenarnya 2 hal tersebut bisa memperlancar buang air besar.


Sembelit bisa juga disebabkan sering menunda buang air besar. Nyeri pada waktu ingin buang air besar mungkin




ini merupkan gambar seorang anak nyeri perut

Nyeri Pada Perut



menyebabkan seseorang menunda buang air. Gas, kembung dan mual adalah efek samping dari penundaan BAB. Penyakit ini biasanya terjadi pada anak-anak dan juga bisa terjadi pada orang dewasa. Penyakit ini dapat semakin buruk jika ada faktor psikologis, yaitu stress. Penyakit ini jarang sekali untuk menjadi parah dan tidak ada resiko terjadinya komplikasi dalam obat. Penyakit ini ditandai dengan adanya rasa nyeri yang berulang-ulang dan biasanya menyerang setelah mengkonsumsi makanan yang berlemak. Rasa nyeri biasanya dapat terjadi sekurang-kurangnya kurang lebih 20 menit bahkan lebih.


Ada rasa nyeri perut yang disebut dengan nama tukak. Penyakit ini biasanya ditandai dengan rasa nyeri yang berulang-ulang dan pada bagian perut yang atas. Penyakit nyeri perut bagian atas atau tukak ini juga diakibatkan karena timbulnya bercak-bercak aus yang ditimbulkan oleh ketidak seimbangan antara asam lambung dan pertambahan alamiah yang dibuat oleh saluran pencernaan. Tukak ada dua yakni yang pertama, tukak yang timbul pada lapisan dinding perut yang dikenal dengan ‘gastrik’ dan tukak yang kedua adalah tukak yang timbul pada usus halus/usus 12 jari, yang dikenal dengan ‘tukak 12 jari’. Rasa tukak ini akan terasa setelah perut dimasuki makanan. “Nyeri lapar” yang disebabkan tukak di usus dua belas jari biasanya terasa di suatu titik tertentu di bagian tengah atas perut dan timbul beberapa jam setelah perut terisi makanan. Hindarilah merokok, minum kopi, alcohol dan aspirin, karena semua itu dapat membuat iritasi pada tukak yang sensitif.


Penyakit lain selain penyakit diatas ada yang dicirikan dengan rasa nyeri yang berulang-ulang adalah sebagai berikut :



  1. divertikulitis (penyakit ini kadang tidak memiliki tanda apapun, namun juga bisa mirip dengan sindrom gangguan usus yakni timbulnya rasa perih dan nyeri, kembung, diare yang disertai dengan sembelit. Tindakan preventif dan pengobatan bagi penderita penyakit ini adalah dengan menambahkan makanan berserat pada makanan Anda dengan memperbanyak konsumsi buah dan sayuran. Hindarilah juga makanan yang sulit dicerna seperti kacang-kacangan, jagung, buah arbei, anggur dan biji-bijian).

  2. colitis ulseratif (penyakit ini ditandai dengan diare, rasa nyeri pada perut, dan pendarahan pada rectum. Penyakit ini biasanya menyerang anak muda yang berumur sebelum usia 40 tahun)

  3. penyakit Crohn (timbul secara perlahan dan mendadak, dengan gejala seperti diare, nyeri perut, demam dan kadang-kadang hilangnya nafsu makan, penurunan berat badan serta pertumbuhan yang terhambat. Penyakit ini dapat mengalami gangguan pada ginjal, kencing batu dan lainnya. Untuk pengobatannya, maka lakukan perubahan terhadap cara makan, dianjurkan untuk makan vitamin dan mineral lebih banyak.)

  4. serta pankreatitis (dapat disebabkan karena kecanduan alcohol, obat-obatan, batu empedu, tukak berlubang atau dapat disebabkan juga karena virus. Gejala utamanya penyakit ini adalah dengan timbulnya rasa nyeri pada bagian tengah perut).


Cara makan juga dapat menjadi penentu dari timbulnya penyakit nyeri pada perut. Jika Anda mengalami diare yang diikuti dengan rasa nyeri, biasanya Anda dianjurkan untuk menghindari makanan yang bisa menimbulkan iritasi seperti alkohol, kafein dan makanan yang banyak bumbunya. Anda juga harus mengurangi konsumsi terhadap makanan mentah dan dianjurkan untuk lebih banyak mengkonsumsi buah-buahan dalam kaleng atau yang telah dikupas kulitnya serta sayur-sayuran yang telah diolah. Hindarilah juga sari buah-buahan yang berkonsentrasi tinggi atau makanan yang dapat menimbulkan iritasi seperti sari jeruk.


Jika rasa nyeri pada perut diikuti dengan sembelit, maka Anda dianjurkan untuk makan lebih banyak makanan yang berserat seperti roti dari gandum dan sereal. Anda harus lebih banyak mengkonsumsi buah-buahan dan sayur-sayuran atau menambahkan elemen serat pada makanan Anda. Serat berfungsi sebagai laksatif alamiah. Jika rasa sembelit masih ada, maka dianjurkan untuk mengkonsumsi kadar laksatif kadar sedang. Tetapi Anda harus berhati-hati, laksatif hanya boleh dipakai pada saat tertentu saja. Anda harus bisa memilih laksatif yang paling kecil pengaruhnya terhadap tubuh Anda. Anda juga dianjurkan untuk makan dengan jadwal yang teratur. Jika susu dapat menyebabkan timbulnya gas, gembung atau diare, maka susu harus dihindari atau diobati dengan enzim. Anda juga harus berhenti merokok , karena rokok dapat menimbulkan kekejangan pada usus, dan menghindari situasi yang dapat memacu terjadinya stres. Anda juga dapat melakukan olah raga karena dengan olah raga, maka dapat membantu tubuh bekerja dengan lebih efisien.


Selain dengan menjaga cara makan, olah raga, dan menghindari kebiasaan seperti merokok, minum kopi, alkohol, maka ada cara lain yang dapat dilakukan.


Berdasarkan ilmu akupunktur, dengan mengetahui titik-titik tubuh yang akan dipijat, maka setidaknya kita dapat mengurangi rasa nyeri pada perut. Titik-titik tubuh tersebut kemudian dipijat sebanyak 25-30 kali setiap hari dan dapat juga di moxa. Adapun titik-titik yang disarankan adalah :


>> ci cie (terletak di atas titik cung wan) >> cung wan (terletak di atas titik cien li)


>> cien li (terletak di atas pusar) >> yin lin cuan (terletak di bawah lutut)


>> nei kuan (terletak di atas pergelangan tangan, lurus dengan jari tengah)


>> cu san li (terletak di bawah titik yin ling cuan)


>> sang ci si (terletak di bawah titik cu san li) >> fung lung (terletak di bawah titik sang ci si)


>> san yin ciao (terletak di atas mata kaki bagian dalam)


>> kung sun (terletak di bawah telapak kaki atas, lurus dengan jari kaki ke-2)


>> tay cung (terletak di bawah telapak kaki bawah, lurus dengan jari kaki ke-2)


>> sien ku (terletak di bawah telapak kaki bawah, lurus dengan jari kaki ke-3)


>> pi su (terletak di atas pinggang/punggung bagian tengah)


>> wei su (terletak di atas pinggang, di bawah titik pi su)


>> titik kaki, titik tangan, titik hidung, titik muka (lihat pada gambar)